Permainan anak tradisional merupakan macam-macam permainan jaman dulu yang konsepnya di buat dengan sederhana, tanpa mesin, baterai, dan tanpa koneksi internet seperti permainan modern saat ini.
Game tradisional yang kini di katakan sebagai permainan jadul, biasanya di mainkan dengan berkelompok maupun minimal berpasangan. Alat yang di pakai sangat sederhana serta murah meriah karena terbuat dari bahan-bahan yang tersedia di sekitar. Yang menarik, permainannya tak jarang di iringi nyanyian khas yang di nyanyikan oleh para pemainnya.
Mengenal Game Tradisional yang Dapat Di mainkan Dengan atau Tanpa Alat
Manfaat Game tradisional
Anak zaman sekarang sudah di pastikan tidak akan mengetahui nama ataupun keseruan permainan tradisional yang pernah di mainkan oleh orang tua mereka dahulunya.
Baca juga: deretan game PC ringan!
Tak hanya simpel dan murah, ternyata macam-macam permainan tradisional yang di ciptakan pada zaman baheula tersebut, juga memiliki manfaat yang sangat besar untuk proses tumbuh kembang anak. Bahkan, di yakini lebih baik daripada permainan-permainan jaman sekarang yang harus memiliki koneksi internet dan harus bermesin.
Lalu apa saja manfaatnya untuk anak-anak kita ya?? Mari kita simak secara seksama sehingga bisa menjadi pembanding sebagai kita orang tua, harus memberikan mainan tradisional atau mainan jaman sekarang.
- Meningkatkan intuisi
- Melatih kemampuan berkomunikasi
- Mengajarkan sosialisasi sejak dini
- Merangsang kreativitas anak
- Melatih kemampuan motorik halus
6.Melatih kepekaan anak terhadap lingkungan
- Menyehatkan badan
- Mengurangi resiko stres pada anak
Ragam alat permainan
Seperti di katakan di awal, permainan tradisional tidak selalu harus menggunakan alat bantu untuk memainkannya. Tanpa alat bantu pun, semua permainan tradisional tersebut pasti akan seru dan ramai jika di mainkan.
Lalu apa saja permainan tradisional yang di mainkan tanpa harus menggunakan alat bantu? Di bawah ini merupakan permainan tradisional yang tidak perlu memerlukan alat bantu saat memainkannya. Tak perlu khawatir, meskipun tidak perlu menggunakan alat bantu, permainan tradisional berikut ini, tidak akan berkurang keseruannya saat di mainkan bersama teman.
- Petak umpet
- Gobak sodor
- Engklek
- Cublek-cublek suweng
- Sepak tekong
- Kerupukan
- Ular naga
- Kucing jongkok
- Sluku-sluku bathok
- Bentengan
- Jamuran
- Icik-icik kambah lemah
- Candak ndodok/petak jongkok
- Domikado
- Ting-tongan
- Kepiting Cina
- Cici putri
Namun, tidak sedikit pula permainan tradisional yang wajib di mainkan dengan alat bantu. Tanpa alat bantu yang di butuhkan tersebut tidak akan dapat di mainkan bersama teman.
Alat bantu yang di maksud tersebut bukan berarti sebuah alat yang susah di dapatkan, namun barang-barang di sekitar bisa di gunakan untuk mendukung permainan tradisional tersebut. seperti pecahan genting, batu kerikil, atau biji kapuk. Akan tetapi, ada pula yang peralatannya harus dibuat wajib dengan keterampilan khusus. Contohnya, gasing, layang-layang, bola bekel, hingga egrang.
Di bawah ini merupakan beberapa jenis permainan tradisional yang harus dimainkan dengan alat.
- Bola bekel
- Kelereng atau gundu
- Lompat tali karet
- Congklak
- Eegrang
- Gasing
- Rangka alu
8 Boi-boian
- Patok lele
- Sepak sawut
- Lenggang rotan
- Mercon Bumbung (petasan bambu)
- Ketapel
- Balap karung
- Bakiak raksasa
- Klingsian
- Pletokan
- Balap mobil kulit jeruk
- Gatrik
- Dam-daman
- Yoyo
- Nglarak
Meskipun telah jarang terlihat, sebenarnya game tradisional masih di produksi oleh usaha rumahan serta di jajakan. Bahkan tak sedikit pula yang di tawarkan melalui media online.