Cara Menggunakan Hero Fighter dalam Mobile Legends Terbaru!

1 min read

Cara menggunakan hero Fighter sendiri memang harus Anda ketahui, jika baru memulai memainkan game Mobile Legends. Fighter sendiri merupakan jenis hero dengan serangan dan pertahanan yang seimbang dalam Mobile Legends. Sehingga hero ini mampu bermain mandiri, dengan lane miliknya sendiri. 

Hero jenis Fighter ini akan sangat mudah dalam melumpuhkan hero Marksman atau mage lawan lho, apalagi jika sudah memiliki item-item pendukung. Meskipun begitu, nyatanya banyak yang menggunakan hero Fighter malah jadi beban tim lho. Maka dari itu, Anda harus mengetahui cara memainkan hero ini agar tidak menjadi beban tim.

Beberapa Cara Bermain Hero Fighter untuk Pemula di Mobile Legends

Tidak perlu berlama-lama lagi, di bawah ini akan kami sampaikan beberapa cara bermain hero Fighter pada Mobile Legends:

READ  Game Balap Online yang Dapat Kamu Mainkan pada Android!

Cara Bermain Hero Fighter dengan Memilih Experience Lane

Cara pertama yang bisa Anda lakukan adalah dengan bermain di Experience Lane, dibandingkan lane atau wilayah lainnya. Experience sendiri dapat membuat Fighter kita cepat naik level lho, jadi lebih baik pilih lane tersebut. Jika kebetulan Anda dekat sengan turtle, maka bantu kawan jungler kita untuk melumpuhkan dan merebut turtle dari lawan.

Baca juga: game online round battles android 

Turun ke Pertandingan Setelah Tank

Cara bermain hero Marksman kedua, yakni turunlah ke dalam pertandingan setelah hero Tank membuka war. Nantinya hero Fighter bisa langsung masuk ke area marksman dan mage lawan, nantinya teman satu tim kita bisa langsung turut membantu. Namun perlu diingat, rencana ini akan berjalan jika rekan satu tim Anda memang akan saling membatu.

READ  Game online penghasil uang yang bisa Anda mainkan di waktu luang

Kemungkinan hero Fighter ini akan mendapatkan banyak serangan dari lawan, maka sebaiknya Anda membeli item Imortal. Item ini nantinya bisa menghidupkan hero sekali lagi setelah kematiannya, jadi Anda akan diberikan kesempatan kedua baik untuk menghindari musuh atau malah balik menyerangnya.

Membuka Map untuk Rekan Satu Tim

Cara bermain hero Fighter berikutnya, yakni dengan membuka Map untuk rekan satu tim di Mobile Legends. Hero Fighter bisa pergi ke semak-semak, untuk mencari apakah Anda musuh atau tidak yang sedang bersembunyi di sana. Hal ini tentu saja untuk membantu melindungi rekan satu tim dari musuh, dan mengetahui letak lawan di mana.

Melakukan Push Towrer

Cara bermain berikutnya, yakni sebaiknya untuk melakukan push tower jadi tidak hanya mengandalkan badan saja ya untuk bertarung. Anda bisa melakukan push tower saat lawan sudah dikalahkan, dengan begitu bisa langsung mendapatkan farming area yang lebih luas. Dengan melakukan cara tersebut, kemungkinan permainan tim Anda akan jauh lebih efektif dan memperoleh hasil yang maksimal.

READ  Format Pertandingan Esports yang Cukup Sering Digunakan

Jangan Lupa untuk Selalu Memperhatikan Map

Cara bermain hero Fighter terakhir yang dapat kami sampaikan, adalah dengan selalu memperhatikan map. Seban hero ini memiliki lane tersendiri, yang bisa dengan mudah mengundang para musuh untuk menyerang. Maka dari itu, untuk mengetahui pergerakan yang musuh lakukan Anda harus sering memperhatikan Map saat bertanding.

Jika nantinya dirasa Anda kewalahan untuk menghadapi musuh sendiri di lane, jangan ragu untuk meminta bantuan rekan tim ya. Apalagi jika Anda seorang pemula, pastinya tidak akan bisa bermain sendiri tanpa bantuan rekan tim kecuali memang sudah handal bermain game apapun. 

Nah itu dia beberapa cara bermain hero Fighter yang dapat kami sampaikan diantara banyak cara lainnya, semoga bisa membantu Anda.

Review Lengkap Game Online Stumble Guys Terbaik 2023

Game online stumble guys – Akhir-akhir ini banyak bermunculan game online baru dengan beragam fitur menarik di dalamnya salah satunya stumble guys. Siapa yang...
akuadmin
1 min read